Belajar Huruf K

Assalamu’alaikum teman-teman!

Kali ini, Fatih ingin mengajak teman-teman untuk belajar dan mengenal huruf k. Huruf k terdiri dari huruf K besar dan k kecil. Huruf k besar biasanya terletak di awal kalimat atau digunakan sebagai nama orang atau tempat, sedangkan huruf k kecil biasanya terletak di tengah atau akhir kata.

Teman-teman, kita sebutkan kosakata yang berawalan huruf k yuk:
1. Kura-kura
2. Kapal
3. Kambing
4. Kuda
5. Kucing
6. Kelinci
7. Katak
8. Kanguru
9. Kelelawar
10. Kabar
11. Kaca
12. Kacau
13. Kaki
14. Kabur
15. Kabut
16. Kacang
17. Kain
18. Kakap
19. Kata
20. Kaleng

Wah, hebat sekali teman-teman! Kosakata-kosakata di atas jangan lupa dihafal dan diingat di rumah ya! Nanti, teman-teman coba cari kosakata lain yang berawalan huruf k biar makin kenal sama huruf k!

Alhamdulillaah teman-teman akhirnya kita sudah mengenal huruf k! Semoga kita bisa belajar huruf alfabet lainnya ya. Sampai jumpa di tulisan Fatih berikutnya ya..

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wa barakaatuh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*