Assalamu’alaikum teman-teman!
Hari ini, Fatih ingin berbagi kisah Nabi Zakaria A.S. Nabi adalah salah satu dari 25 nabi yang diutus untuk mengembalikan akhlak Bani Israil di Palestina yang banyak melakukan dosa besar seperti kezaliman, kemungkaran dan mengubah agama yang diajarkan oleh Nabi Musa AS.
Kegiatan dakwah Nabi Zakaria dipusatkan di Baitul Maqdis. Baitul Maqdis adalah tempat dimana kuil dari Nabi Sulaiman AS pernah didirikan. Ciri dari dakwah Nabi Zakaria adalah kelemahlembutan. Beliau pun terkenal memiliki adab untuk berdoa kepada Allah SWT dengan lemah lembut.
Meskipun dalam proses dakwah Nabi Zakaria kerap menjumpai kesulitan dan jalan buntu, namun beliau cukup disegani dan dihormati oleh kaum Bani Israil karena sifat dan tutur kata beliau yang alim dan bijaksana. Cobaan yang diberikan oleh Allah SWT terhadap dakwah Nabi Zakaria adalah beliau yang tak kunjung memiliki keturunan padahal usia Nabi Zakaria dan istrinya saat itu sudah senja. Tak pernah henti doa yang dipanjatkan oleh Nabi Zakaria dan istrinya kepada Allah SWT agar dikarunia seorang anak. Begitu gigih perjuangannya dalam mendapatkan keturunan guna meneruskan syiar dakwah Nabi Zakaria.
Nah, teman-teman itu tadi kisah Nabi Zakaria A.S. Sampai juma di tulisan selanjutnya ya..
Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wa barokaatuh.