Hari ini putra pertama saya Fatih Arrazka genap berusia 9 bulan, 18 Januari 2015 lahirnya, sekarang tanggal 18 Oktober 2015. Kebiasaan pagi harinya bangun dengan langsung mencari susu, setelah minum, lihat kiti kanan jika ada papi atau maminya langsung beri senyuman.
Pagi ini kebetulan maminya lagi kecapean, bangun langsung dengan saya bermain, baru jam setengah 7 pagi, kami jalan-jalan dengan menggunakan stroller bekas yang dibeli di OLX beberapa bulan lalu, sudah sejak usia 6 bulan stroller itu tidak kami pakai lagi, baru pagi ini saya gunakan, hal baru bagi fatih, pergi ke kompleks sebelah beli sarapan, fatih diam duduk manis diatas strollernya.
Fatih di usia 9 bulan ini sudah bisa memilih, sudah bisa geleng-geleng kepala tanda tak suka, diajak ke toko mainan bayipun bisa memilih mana mainan yang disukai.
Memang fatih belum bisa merangkak, tapi duduk dan berdiri sampil pegangan sudah tahan, tapi harus dalam pengawasan saat berdiri, karena masih sering gerakan senangnya tanpa sadar kalau dia akan terjatuh.
Kebahagiaan bermain dan menggendong fatih diusia sekarang memiliki hal yang berbeda lagi, saya sebagai orangtua baru, tentu harus banyak belajar, tantangan terberat di zaman ini adalah bagaimana meminimalkan penggunaan gadget dan laptop disaat bermain dengan fatih.
Eh, tuh dia sudah bangun, nanti disambung ya